Pada pembahasan pada posting sebelumnya, kita telah mengetahui bahwa infinite frameworks adalah salah satu perusahaan di indonesia yang bergerak dibidang grafika komputer.
Setelah namanya yang semakin merating dengan karya-karyanya yang telah diakui di berbagai kalangan, perusahaan ini kemudian mencoba untuk membuat suatu film animasi berjudul "MERAIH MIMPI".
Dengan kerjasama bersama Kalyana Shira Film yang mana berperan sebagai Alih Bahasa, dalam jangka waktu pembuatan sekitar kurang lebih 2 tahun dan dengan biaya sekitar 5 Milyar rupiah, Film ini akhirnya berhasil dipasarkan dengan menggunakan bahasa indonesia.
Namun demikian, film ini pertama kali diluncurkan justru ke negara-negara tetangga Indonesia sperti Singapura dan Malaysia dengan tujuan untuk melihat respon yang diberikan negara tetangga. Alhasil, Peluncuran film ini mendapatkan respon positif dari negara-negara tersebut.
Sewaktu akhirnya di tayangkan di Indonesia,film ini kemudian dinobatkan sebagai Film Animasi 3D pertama di Layar Lebar Musical Indonesia. Dengan pengisi vocal tokoh-tokoh oleh artis-artis ternama sperti gita gutawa, tora sudiro, dll, serta erwin gutawa sebagai pengiring backing song, film ini semakin dikenal dan ckup responnya cukup dapat dibanggakan.
Cerita dari film ini merupakan Adaptasi dari buku Sing To The Dawn karya Mingfung Ho, menceritakan tentang tokoh yang hidup didaerah pedalaman indonesia, ingin meraih cita-cita dengan segenap semangat dan kemampuannya.
Diposting oleh : universitas surabaya maju terus
No comments:
Post a Comment